Thursday, July 11, 2019

Ini Dia Rekomendasi Smartphone Murah dengan Kamera Terbaik

Smartphone murah
Anda sedang mencari ponsel pintar dengan kamera beresolusi tinggi? Dengan harga murah, smartphone canggih berkamera ciamik ini bisa didapat!

Smartphone murah dengan kamera terbaik? Ternyata banyak lho, pilihan yang bisa Anda jadikan sebagai ponsel terbaik untuk foto-foto. Tidak perlu merogoh kocek terlalu dalam, ponsel pintar ini di banderol di bawah 2 jutaan saja. Tapi jangan salah, meski murah, kualitas kamera nya dijamin akan membuat semua orang pangling.

Ini dia rekomendasi smartphone murah dengan kamera terbaik nya. Simak sampai selesai, ya!
Samsung Galaxy J6+
Smartphone murah
Satu produk dari Samsung yang punya kamera ciamik dengan harga terjangkau adalah yang satu ini. Selain itu, desain Samsung Galaxy J6+ juga terbilang menawan. Dual kamera nya pun bisa dibilang mumpuni di kelasnya. 

Ada dual kamera belakang 5MP+13MP yang dimiliki ponsel pintar ini, dengan fitur nya yang juga beragam. Di antara fitur-fitur tersebut antara lain live focus, pro, panorama, dan masih banyak lagi yang lainnya. Untuk kamera depannya, ponsel ini memiliki kamera selfie yang beresolusi 8MP.

Xiaomi Redmi S2

Anda yang suka sekali selfie maka bisa menggunakan ponsel yang satu ini untuk mengabadikan setiap momen. Harganya yang relatif terjangkau membuat Xiaomi Redmi S2 banyak digemari. Apa lagi dengan dual kamera nya yang ciamik. Kamera belakang ponsel ini memiliki resolusi 5MP+12MP. Sedangkan untuk kamera depannya, dilengkapi dengan kamera bersensor 16 MP. Ada juga fitur Beautify dan fitur lainnya yang akan semakin membuat Anda senang berselfie.

ASUS Zenfone Max Pro M2

Untuk Anda yang ingin memiliki ponsel gaming sekaligus cocok untuk berselfie dengan harga murah, maka inilah jawabannya. Produk dari ASUS ini menawarkan baterai 5000 mAh yang akan menemani aktivitas harian Anda. Untuk kamera nya, ponsel ini telah menggunakan sensor Sony IMX486 yang resolusi nya mencapai 5MP+12MP sebagai kamera belakangnya. Sedang untuk kamera depan, ponsel pintar yang satu ini punya resolusi sampai 13MP.

Itulah beberapa rekomendasi ponsel pintar dengan harga terjangkau yang mempunyai kualitas kamera luar biasa. Jadi, siapa bilang smartphone murah tidak bisa digunakan untuk foto-foto? Yang mana pilihan Anda?


EmoticonEmoticon